Faceminang.com
pencarian di faceminang.com
Portal berita online terkini dari Padang, Sumatera Barat. -
Tour de Singkarak 2013

Top Stories

Rabu, 18 Juli 2012

Anis Matta: PKS Pernah Koalisi Dukung Jokowi

Berita: Nasional
Anis Matta: PKS Pernah Koalisi Dukung Jokowi

Jakarta, Faceminang.com - PKS saat ini sedang menimbang arah koalisi di putaran kedua Pilgub DKI. Namun sebagai catatan, PKS pernah mendukung kesuksesan Joko Widodo (Jokowi) di pemilihan Walikota Solo.

"Itu juga kita pertimbangkan. Kita kan koalisi dengan Jokowi di Solo, wakilnya kan juga kristen. Isu SARA dalam hal ini nggak relevan lagi," kata Sekjen PKS Anis Matta kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (18/7/2012).

Kala itu Hidayat Nurwahid menjadi juru kampanye Jokowi. Jokowi pun sukses terpilih menjadi walikota Solo.

Namun untuk putaran kedua Pilgub DKI diakui Anis, PKS sedang melakukan riset. Keputusan final akan disampaikan dalam dua pekan ke depan.

"Belum. PKS sedang melakukan riset. Sedang melakukan survei dulu. Ada komunikasi dengan Foke ada juga komunikasi dengan Jokowi," kata Anis.

Dalam riset tersebut, PKS mengkaji besarnya golput dan swing voter. Karena di Pilkada DKI ternyata survei lembaga survei banyak meleset.

"Kita mesti hati-hati juga dalam hal itu. Mungkin juga itu ada split antara pilihan partai dengan pilihan orang. Pilihan orang itu kan barangnya jelas di depan mata. Parameter swing voters belum tertangkap sepenuhnya dalam survei-survei sekarang ini,"pungkasnya.


sumber: detik