Sabtu, 12 November 2011
Tibo Sakit Demam, Wanggai Memar
Pemain Timnas U23 Indonesia, Titus Bonai (kiri) dan Patrich Wanggai, merayakan gol kedua Indonesia saat pertandingan penyisihan grup A SEA Games 26 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2011). Pertandingan ini dimenangkan Indonesia 2-0.
Tim nasional Indonesia U-23 dihadapkan masalah pelik jelang pertandingan melawan Thailand, Minggu (13/11/2011). Selain persoalan fisik yang tidak bisa maksimal 100 persen, dua bomber andalan "Merah Putih", Patrich Wanggai dan Titus Bonai, dalam kondisi tidak fit.
"Wanggai masih memar, sedangkan Titus Bonai sakit demam jadi tidak bisa latihan hari ini. Kami akan lihat kondisinya apakah memungkinkan untuk tampil besok," kata Pelatih Rahmad Darmawan usai memimpin sesi latihan di Lapangan C, Sabtu (12/11/2011) pagi.
Tibo tidak terlihat mengikuti latihan tadi pagi. Sementara Wanggai masih terlihat lemas. Penyerang Persidafon Dafonsoro itu mengalami cedera usai melawan Singapura kemarin. Selepas pertandingan, Wanggai berjalan pincang serta kaki kirinya dikompres. Meski demikian, penyerang asal Papua itu kemungkinan besar akan tampil pada pertandingan nanti.
"Enggak apa-apa. Dia bisa tampil besok," kata dokter timnas Erwin Christianto.
Sebuah kerugian besar bila kedua penyerang itu sampai absen pada pertandingan nanti. Kedua pemain asal Papua itu tampil impresif dalam dua pertandingan terakhir. Wanggai untuk sementara menjadi pencetak gol terbanyak timnas U-23 dengan tiga gol, sedangkan Tibo telah mengemas dua gol dan satu asis. kompas