Faceminang.com
pencarian di faceminang.com
Portal berita online terkini dari Padang, Sumatera Barat. -
Tour de Singkarak 2013

Top Stories

Rabu, 20 Juli 2011

Sriwijaya FC Lepas Oktovianus Maniani

Berita: Sports
Sriwijaya FC Lepas Oktovianus ManianiPalembang, Faceminang.com - Sriwijaya FC Lepas Oktovianus Maniani. Musim lalu Oktovianus Maniani dianggap kurang memberikan kontribusi bagi SFC. Sriwijaya FC secara mengejutkan akhirnya melepas pemain tim nasional, Oktovianus Maniani. Keputusan ini diambil setelah manajemen bertemu dengan tim pelatih Laskar Wong Kito, Selasa, 19 Juli 2011.

"Kami melepas Okto. Kontraknya tidak akan diperpanjang. Keputusan itu berdasarkan hasil rapat Manajemen dengan pelatih," kata Hendri Zainuddin Dirtek Sriwijaya Optimis Mandiri (PT.SOM), Rabu, 19 Juli 2011.

Keputusan ini tergolong mengejutkan sebab sebelumnya manajemen SFC berniat mempertahankan Okto. Menurut Hendri banyak hal yang dipertimbangkan oleh manajemen dan pelatih sebelum mengambil keputusan melepas Okto.

"Salah satunya pada musim lalu Okto juga tidak terlalu maksimal dan banyak dicadangkan. Selain itu juga ada alasan indisipliner," sambungnya.

Kehilangan Okto disektor kiri kemungkinan dapat mengurangi daya penyerangan SFC. Terlebih lagi pemain yang mulai mendapat tempat di hati para penggemar ini memiliki kemampuan mendobrak dengan kecepatannya.

Meski demikian, Kas Hartadi pelatih baru SFC tidak mempermasalahkan hilangnya Okto musim depan. Menurutnya keputusan tersebut memang cukup tepat berdasarkan komunikasi dirinya dengan Manajemen.

“Saya tak masalah kehilangan Okto. Masih ada beberapa pemain yang bisa menggantikan posisinya dan punya kualitas yang tak kalah bagus," urai Kas.

Sektor kiri menurut KAs memang cukup penting artinya bagi SFC. Namun baginya permainan kolektif masih lebih penting. "Masih ada M Ridwan dan Mahyadi yang juga bagus main di sayap kiri. Selain itu jangan remehkan Kayamba yang musim lalu tampil sangat bagus di sayap kiri," tandasnya. vivanews