Canberra, Faceminang.com - Perdana Menteri (PM) Australia, Julia Gillard, akhirnya bisa mendapatkan kembali bagian kanan sepatunya yang copot saat dikepung oleh massa pada Kamis (26/1). Sejumlah aktivis Aborigin mengembalikannya melalui gedung parlemen.
Sepatu sebelah kanan yang berwarna biru tua tersebut diserahkan oleh para aktivis, yang tergabung dalam kelompok bernama 'Aboriginal tent embassy', kepada seorang penjaga keamanan yang berjaga di luar gerbang utama Gedung Parlemen Australia, pada Jumat (27/1) malam waktu setempat.
Sepatu tersebut sepertinya dibawa oleh para aktivis dengan mobil. Demikian seperti dilansir dari Herald Sun, Sabtu (28/1/2012).
Sepatu berukuran 8 tersebut terlepas dari kaki PM Gillard saat dirinya tengah diamankan dari para demonstran Aborigin yang mengepungnya di sebuah restoran di Canberra. Para demonstran saat itu berusaha mendekati pemimpin oposisi Tony Abbott yang tengah bersama dengan PM Gillard dalam restoran tersebut.
Aksi para aktivis Aborigin ini dipicu oleh komentar Abbott yang menyinggung mereka. Abbott pernah mengatakan, bahwa sudah saatnya 'tent embassy' yang digelar oleh para aktivis Aborigin dibubarkan. 'Tent embassy' merupakan bentuk protes yang memperjuangkan hak etnis Aborigin, dengan mendirikan tenda dan memasang poster di depan gedung Old Parliament House di Canberra.
Dalam insiden tesrebut, Gillard dan para politikus Australia lainnya berlari-lari meninggalkan sebuah restoran yang dikepung massa demonstran yang marah. Dengan raut wajah ketakutan, Gillard dirangkul dan ditarik oleh pengawalnya menuju ke mobilnya. Dalam insiden itu, Gillard sempat terpeleset dan sebelah sepatunya copot.
Sepatu tersebut lantas ditemukan oleh seorang demonstran dan kemudian dilelang di situs eBay. Sepatu yang hanya sebelah kanan tersebut ditawar hingga Aus$ 2 ribu atau sekitar Rp 19 juta sebelum akhirnya ditutup. Pihak eBay menutupnya karena si penjual sepatu tidak bisa menunjukkan bahwa si pemilik memberikan izin untuk menjual sepatu tersebut.
sumber : detik