Faceminang.com - Berdandan di dalam kendaraan memang tidak disarankan karena memicu penumpang menjadi pusing dan mual. Namun, aktivitas yang sangat padat, membuat Anda tidak memiliki pilihan lain selain harus merias di dalam mobil.
Jangan khawatir, ada triknya sendiri menggunakan make-up di dalam mobil, seperti dilansir eHow.
1. Dekatkan Make-up Anda
Pastikan perlengkapan make-up Anda mudah dijangkau oleh tangan. Sehingga Anda tidak perlu repot-repot lagi mencarinya di dalam tas. Menggeledah tas bisa membuat Anda mabuk perjalanan.
2. Gunakan Pelembab & Foundation di Rumah
Jika memungkinkan, gunakanlah make-up dasar seperti krim pelembab dan foundation di rumah, untuk menghindari make-up yang ketebalan dan tidak rata. Jika memang harus berdandan di mobil, gunakanlah foundation cair. Foundation cair lebih mudah rata di kulit, dibanding foundation padat.
3. Aplikasikan Eyeshadow Saat Lampu Merah
Bagian wajah yang butuh ketelitian yang lebih saat merias adalah mata. Untuk itu, pakailah eyeshadow ketika lampu merah atau macet. Mengaplikasikan make-up saat mobil berjalan, bisa membuat produk make-up masuk ke dalam mata.
4. Jangan Aplikasikan Eyeliner dan Maskara Saat Mobil Melaju
Meskipun sedang macet dan lampu merah, namun tidak disarankan mengaplikasikan eyeliner dan maskara di jalan. Kedua make-up tersebut membutuhkan ketelitian dan fokus yang tinggi saat menggunakannya. Saat pak supir mengerem tiba-tiba, maskara dan eyeliner bisa berantakan dan malah sulit menghilangkannya. Jadi, gunakanlah eyeliner dan maskara ketika mobil sudah parkir.
5. Gunakan Lipstik Warna Muda & Lipgloss
Lipstik warna muda tidak akan terlalu terlihat jelas saat menggunakannya berantakan, sebaliknya lipstik terang lebih terlihat berantakan jika Anda tidak menggunakannya secara hati-hati. Agar penampilan lebih segar, sentuhan terakhir pulaskanlah lipgloss bening.
6. Blush On dengan Kuas yang Besar
Sentuhan akhir, gunakanlah blush on. Untuk membuat rona wajah terlihat lebih natural, gunakanlah kuas yang besar. Kuas besar juga dapat mempercepat riasan dibanding menggunakan kuas yang kecil.
sumber : wolipop